Puluhan Tank Tempur Melintas di Desa Jayasakti Mesuji, Ada Apa?

Senin, 19 Agustus 2024 - 10:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

oplus_2

oplus_2

Laporan More
MESUJI(dinamik.id) — Puluhan kendaraan tank tempur mendarat di Desa Jayasakti, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, Senin (19/8/2024).

Dentuman suara senjata aksi tentara tersebut disaksikan ribuan warga yang berbondong-bondong berada di jalan utama Desa Jayasakti.

Di acara lomba karnaval ini, mobil tank Nusantara Indonesia berjejeran. Kendaraan tank tersebut hasil kreasi warga yang dihias dari sepeda anak-anak hingga roda empat.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini lomba untuk memeriahkan 17 Agustus 2024. Alhamdulillah sangat meriah. Warga sangat kompak dengan kreasi unik-uniknya,” kata Kades Saheri

Baca Juga :  Arinal Djunaidi Komitmen Stabilkan Harga Singkong dan Karet

Lomba karnaval ini dihadiri tingkat RT/RW. Lomba ini juga digelar, bukan sekadar pawai karnaval biasa, namun ini menjadi ajang unjuk kreativitas dan keunikan kostum yang dikenakan oleh para peserta.

“Makanya tak jarang, kostum-kostum dikenakan warga mengundang gelak tawa hingga rasa takjub karena keunikannya,” jelasnya

Seperti halnya, kata Saheri, beberapa kostum yang digunakan warga tersebut, berhasil mencuri perhatian karena tampilan yang nyeleneh, mulai dari yang lucu hingga yang membuat takjub.

Baca Juga :  SMK Al-Fajar Kasui Isi Class Meeting Dengan Lomba E-Sport, Afat Fadly Ketua ESI Way Kanan Sambut Baik

“Ini semua kreasi-kreasi warga dan anak anak untuk memeriahkan kemerdekaan Indonesia,” ujarnya

Dalam memeriahkan hari kemerdekaan, warga Desa Jayasakti menggelar karnaval kebudayaan dan pawai kendaraan hias. Acara ini mendapat sambutan dan antusias dari ribuan masyarakat yang di selenggarakan setiap tahun.

“Masing-masing dusun yang ada di desa menampilkan kreatifitas beragam. Mulai dari pawai pakaian bertema perjuangan dan adat hingga kendaraan berhias macam-macam. Ini menjadi bagian penting pada saat perayaan hari kemerdekaan 17 Agustus,” paparnya

Baca Juga :  Sebanyak 7.069 haji asal Lampung telah kembali ke tanah air

Sementara itu, salah satu peserta yang ikut dalam karnaval ini, Dedek merasa bangga bisa berpartisipasi dalam acara tersebut. Menurutnya, karnaval tahun ini adalah bentuk partisipasinya dalam merayakan HUT ke-79 RI.

“Saya sangat bangga ikut dalam karnaval tahun ini sebagai bentuk ikut serta merayakan HUT ke-79 RI,” ucapnya.

Berita Terkait

Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025
KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto
Gelorakan Semangat Pahlawan, RRI Kembali Helat Kita Indonesia
Wiyadi Tekankan Pencegahan Bullying sebagai Wujud Pengamalan Nilai Pancasila
Panji Bangsa Lampung Gelar Pendidikan Instruktur untuk Perkuat Kaderisasi 
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
DPRD Lampung : Perusahaan Wajib Patuhi Pergub Tata Kelola dan Hilirisasi Ubi Kayu
Polres Mesuji Gelar Sertijab Dua Kasat dan Tiga Kapolsek

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 12:48 WIB

Polres Mesuji, Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Zebra Krakatau 2025

Kamis, 13 November 2025 - 23:03 WIB

KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto

Senin, 10 November 2025 - 10:06 WIB

Gelorakan Semangat Pahlawan, RRI Kembali Helat Kita Indonesia

Senin, 10 November 2025 - 09:28 WIB

Wiyadi Tekankan Pencegahan Bullying sebagai Wujud Pengamalan Nilai Pancasila

Minggu, 9 November 2025 - 10:45 WIB

Panji Bangsa Lampung Gelar Pendidikan Instruktur untuk Perkuat Kaderisasi 

Berita Terbaru

Pemerintahan

Sekda Prana Putra Melantik 94 Pejabat Administrator Pemkab Tubaba

Selasa, 25 Nov 2025 - 17:04 WIB

DPRD Bandar Lampung

Wiwik Anggraini Sosialisasikan Nilai-Nilai Pancasila di Sepang Jaya

Selasa, 25 Nov 2025 - 12:51 WIB

DPRD Bandar Lampung

Dedi Yuginta: Orang Tua dan Guru Perlu Bentengi Anak di Era Digitalisasi

Selasa, 25 Nov 2025 - 12:48 WIB