Lomba Fotografi Porwanas, PWI Lampung Turunkan Dua Fotografer

Selasa, 20 Agustus 2024 - 12:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARMASIN, (dinamik.id) — Karya Jurnalistik menjadi cabor pertama yang akan dilombakan pada Pekan Olahraga Nasional (Porwanas) XIV di Kalimantan Selatan.

PWI Lampung pun menurunkan dua fotografer untuk mengikuti lomba fotografi pada kategori carnival budaya yang berlangsung di Kantor Gubernur Kalsel, Selasa (20/8/2024).

Ketua SIWO PWI Lampung Muslim Pranata mengatakan, kedua fotografer itu Syahroni Yusuf dan Agung Darma Wijaya.

“Pagi ini cabor Karya Jurnalistik yang memulai pertandingan di Porwanas Kalsel. Kita mengikutsertakan dua fotografer untuk lomba foto,” kata Muslim

Dia berpesan agar keduanya bisa menjaga sportifitas dan berjuang semaksimal mungkin, sehingga bisa menghasilkan karya yang maksimal.

“Tetap jaga sportifitas dan nama baik PWI Lampung selama pertandingan,” ujarnya

Dia menjelaskan, untuk lomba fotografi, akan memperebutkan dua medali emas, dua perak dan 16 perunggu.

Baca Juga :  Pendaftaran UM-PTKIN 2023 Dibuka 10 April, Ini Besaran Kuotanya

Secara keseluruhan, pada cabor karya jurnalistik, memperebutkan 5 medali emas, 5 perak dan 40 perunggu.
Sehingga, dia meyakini, peluang untuk memperebutkan medali emas pada cabor karya jurnalistik cukup besar.

“Di cabor karya jurnalistik ada beberapa yang diperlombakan. Karya tulis, fotografi, reportase radio dan videografi. Mudah-mudahan kita bisa mendapatkan emas tahun ini,” harapnya

Baca Juga :  Anjungan Pemkab Mesuji Meraih Juara 2 Dalam Ajang Lampung Fair 2022

Hal senada, Sekretaris PWI Lampung Andi Panjaitan mengingatkan agar seluruh atlet agar menjaga profesionalitas sebagai wartawan.

“Tetap semangat untuk semua atlet. Terlepas dari apapun hasilnya kita harus menjaga profesionalitas dan sportifitas,” jelasnya.

Dia juga mengingatkan, para atlet bisa menjaga kesehatan selama di Kalimantan Selatan agar bisa bertanding secara maksimal. (**PWI Lampung)

Berita Terkait

Safari Ramadan PTPN I Reg.7 di Tulung Buyut ‘Muliakan Anak Yatim’
Meraih Keberkahan Ramadan
Tarhib Ramadhan PTPN I Reg 7 Bersama IKBI Bagikan 400 Paket Sembako
Dua Cendikiawan Bedah Satu ‘Ciuman’, Dua Pelukan Isbedy Stiawan
Perkuat Peran Perempuan NU, Wirda Yati Resmi Membuka Konfercab Fatayat NU Lampura
RTK XLII PMII Komisariat Unila: Mencetak Pemimpin Berkarakter untuk Masa Depan Gemilang
Antisipasi Kekerasan terhadap Anak, Ketua PWI Lampung Ajak Kolaborasi Guru dan Masyarakat
Ketua KOPRI PKC Lampung, Diah Putri Rahmadani, Sampaikan Materi Arah Gerak KOPRI pada SKK Bandar Lampung

Berita Terkait

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:29 WIB

Safari Ramadan PTPN I Reg.7 di Tulung Buyut ‘Muliakan Anak Yatim’

Rabu, 5 Maret 2025 - 16:28 WIB

Meraih Keberkahan Ramadan

Kamis, 27 Februari 2025 - 15:30 WIB

Tarhib Ramadhan PTPN I Reg 7 Bersama IKBI Bagikan 400 Paket Sembako

Senin, 24 Februari 2025 - 23:56 WIB

Dua Cendikiawan Bedah Satu ‘Ciuman’, Dua Pelukan Isbedy Stiawan

Senin, 24 Februari 2025 - 10:21 WIB

Perkuat Peran Perempuan NU, Wirda Yati Resmi Membuka Konfercab Fatayat NU Lampura

Berita Terbaru

Bandar Lampung

Budiman AS Sambut Positif Kedatangan Bhayangkara FC

Rabu, 26 Mar 2025 - 12:47 WIB

Berita

PCNU Bandar Lampung Ajak Kader Muda Pererat Silaturahim

Rabu, 26 Mar 2025 - 12:43 WIB