Bawaslu Bandar Lampung Gelar Rapat Koordinasi Pengawasan Tahapan Pencalonan untuk Pilkada 2024

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (dinamik.id) — Bawaslu Kota Bandar Lampung mengadakan Rapat Koordinasi Pengawasan Tahapan Pencalonan untuk Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung Tahun 2024 pada Selasa, 27 Agustus 2024, di Hotel Sheraton Lampung.

Rapat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan dan memperkuat koordinasi antar jajaran terkait tahapan pencalonan. Selain itu, kegiatan ini bertujuan memastikan koordinasi yang efektif serta pengawasan yang optimal untuk mendukung kelancaran dan kesuksesan pemilihan

Baca Juga :  Politisi PDIP Muklis Basri Ajak Awak Media Buka Puasa Bersama

Ketua Bawaslu Kota Bandar Lampung, Apriliwanda, dalam sambutannya menyatakan bahwa pihaknya telah berkomunikasi dan berkoordinasi dengan KPU Kota Bandar Lampung mengenai tahapan pendaftaran calon Walikota dan Wakil Walikota.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Apriliwanda juga mengungkapkan, pada 27 Agustus 2024, Bawaslu telah meluncurkan pemetaan kerawanan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024, dengan Lampung berada dalam kategori sedang

Baca Juga :  HUT RI ke 78, Ketua DPRD Lampung Ingatkan Pentingnya Jaga Semangat Kemerdekaan

“Sedang artinya tidak tinggi dan tidak rendah, tetapi tetap ada potensi dinamika pada setiap tahapan yang berlangsung,” ujar Apriliwanda.

Ia menyoroti beberapa isu krusial, termasuk netralitas ASN dan politik uang, yang perlu mendapat perhatian semua pihak. Apriliwanda menekankan pentingnya meningkatkan partisipasi dan pengawasan untuk menangani isu-isu ini.

Baca Juga :  Tingkatkan Partisipasi Masyarakat, Bawaslu Jadikan Karang Maritim Kampung Pengawasan Pilkada di Bandar Lampung

“Kita harus bersinergi, meningkatkan partisipasi dan pengawasan,” ujarnya.

Apriliwanda berharap semua pihak dapat memahami dan mematuhi aturan yang berlaku, sehingga proses pemilihan kepala daerah di Lampung dapat berjalan dengan baik dan sukses.

“Kita berharap semua mengikuti aturan dan regulasi yang ditentukan,”pungkasnya. (Amd)

Berita Terkait

Ketua Golkar Lampura Arnando Ferdiansyah Kejar Target 8 Kursi di Pemilu 2029
Ketua AMPG Lampura Rian Rivaldi Siapkan Program Sasar Pemuda
Syukron Muchtar: Pengangkatan Petugas MBG Penting, Tapi Guru Honorer Lebih Mendesak
Ketua DPRD Lampung Dukung Pagar Permanen Cegah Konflik Gajah di Way Kambas
Ketua DPRD Lampung Dukung TNWK Jadi Model Nasional Pengelolaan Taman Nasional
Andika Wibawa Turun ke Masyarakat, Sosialisasikan Perda Pencegahan Narkoba di Bandar Lampung
Nunik Kembali Pimpin DPW PKB Lampung Periode 2026–2031
Syukron Muchtar Dorong Karang Taruna Jadi Laboratorium Pemimpin Muda Pringsewu

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:15 WIB

Ketua Golkar Lampura Arnando Ferdiansyah Kejar Target 8 Kursi di Pemilu 2029

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:34 WIB

Ketua AMPG Lampura Rian Rivaldi Siapkan Program Sasar Pemuda

Senin, 26 Januari 2026 - 14:10 WIB

Syukron Muchtar: Pengangkatan Petugas MBG Penting, Tapi Guru Honorer Lebih Mendesak

Senin, 26 Januari 2026 - 08:31 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung Pagar Permanen Cegah Konflik Gajah di Way Kambas

Minggu, 25 Januari 2026 - 20:27 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung TNWK Jadi Model Nasional Pengelolaan Taman Nasional

Berita Terbaru

Ekonomi dan Kreatif

Akademisi Nilai Pencabutan HGU SGC Turunkan Kepercayaan Investor

Selasa, 27 Jan 2026 - 11:35 WIB