Arinal Djunaidi Ingin Kembangkan Wisata Lampung, Pembangunan Dam Raman Metro Jadi Prioritas

Selasa, 1 Oktober 2024 - 00:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) — Calon Gubernur Lampung nomor urut 01, Arinal Djunaidi berkomitmen mengembangkan potensi wisata di Lampung. Salah satu rencananya adalah pembangunan Dam Raman di Kota Metro Lampung.

Pernyataan ini disampaikan Arinal saat menghadiri Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) DPC PDI Perjuangan Kota Metro yang berlangsung di Hotel Grand Sekuntum, Senin, 30 September 2024.

Dalam sambutannya, Arinal mengatakan akan mengembangkan sektor wisata yang ada di Kota Metro khususnya bendungan Dam Raman.

“Saya mempunyai rencana program yang bagaimana masyarakat Kota Metro, Lampung Timur, Lampung Tengah bisa lebih efisien waktu dan produktif wilayahnya. Karena kalau harus ke Pesawaran, Pulau Kiluan dan lain-lain untuk berwisata itukan jauh,” kata Arinal Djunaidi.

Ia menjelaskan bahwa Bendungan Dam Raman berpotensi menjadi destinasi wisata yang menarik, mirip dengan “Danau Toba kecil” dan diharapkan dapat menarik minat wisatawan dari luar daerah.

Baca Juga :  DPRD Lampung Panggil Inspektorat Lampung dan BKD Lampung

“Sehingga nanti yang akan berwisata kesini bisa menemukan kuliner khas yang terkenal dari berbagai macam olahan seperti sate dan lainnya,” kata mantan gubernur Lampung itu.

Berdasarkan penelusuran, Bendungan Dam Raman atau Dam Way Raman terletak di Distrik 28, Kecamatan Metro Utara, Kota Metro, Provinsi Lampung. Bendungan ini dibangun pada saat penjajahan zaman kolonial belanda saat Perang Dunia II berlangsung.

Baca Juga :  Resmi, RMD - Jihan Terima B1-KWK dari PKB

Bendungan Dam Way Raman ini berjarak sekitar 8 km ke arah utara dari Kota Metro. Bendungan ini melebar dan terletak sepanjang jalan raya.

Sebelum menjadi tempat wisata, Dam Raman merupakan sumber irigasi atau pengairan utama untuk ladang dan persawahan di Kota Metro dan Kabupaten di sekitarnya. (Amd)

Berita Terkait

Pasangan Supriyanto – Suriansyah Fokus Raih Simpati Masyarakat Jelas PSU Pilkada Pesawaran
Anggota DPRD Lampung, Munir Abdul Haris Minta Pengawasan Ketat Tarif Anggkutan Lebaran
Anggota DPRD Lampung, Munir Abdul Haris Minta Pengawasan Ketat Tarif Anggkutan Lebaran
Selain Bagi Takjil, PDI Perjuangan Lampung Gelar Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim
PDI Perjuangan Lampung Bagikan Ratusan Takjil ke Pengguna Jalan
Munir Dampingi Wagub Lampung Ground Breaking di Lampung Tengah
Ramadhan Jadi Momen Refleksi, Fatikhatul Khoiriyah Ajak Perbanyak Kebaikan
16 Ruas Jalan di Lampung Mulai Diperbaiki, Komisi IV DPRD Tekankan Kualitas

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 14:11 WIB

Pasangan Supriyanto – Suriansyah Fokus Raih Simpati Masyarakat Jelas PSU Pilkada Pesawaran

Senin, 24 Maret 2025 - 14:21 WIB

Anggota DPRD Lampung, Munir Abdul Haris Minta Pengawasan Ketat Tarif Anggkutan Lebaran

Senin, 24 Maret 2025 - 14:06 WIB

Anggota DPRD Lampung, Munir Abdul Haris Minta Pengawasan Ketat Tarif Anggkutan Lebaran

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:51 WIB

Selain Bagi Takjil, PDI Perjuangan Lampung Gelar Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim

Jumat, 21 Maret 2025 - 17:53 WIB

PDI Perjuangan Lampung Bagikan Ratusan Takjil ke Pengguna Jalan

Berita Terbaru

Bandar Lampung

Budiman AS Sambut Positif Kedatangan Bhayangkara FC

Rabu, 26 Mar 2025 - 12:47 WIB

Berita

PCNU Bandar Lampung Ajak Kader Muda Pererat Silaturahim

Rabu, 26 Mar 2025 - 12:43 WIB