Sah! 9 Komisariat Akui Hasil Konfercab HMI Bandar Lampung Ke-XLIII

Kamis, 9 Januari 2025 - 11:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

9 dari 14 komisariat penuh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bandar Lampung secara resmi menandatangani pernyataan sikap yang mengakui keabsahan hasil Konferensi Cabang HMI Ke-XLIII.

9 dari 14 komisariat penuh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bandar Lampung secara resmi menandatangani pernyataan sikap yang mengakui keabsahan hasil Konferensi Cabang HMI Ke-XLIII.

Bandar Lampung – Sebanyak 9 dari 14 komisariat penuh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bandar Lampung secara resmi menandatangani pernyataan sikap yang mengakui keabsahan hasil Konferensi Cabang HMI Ke-XLIII. Konferensi tersebut, dinyatakan sah secara aturan dan mekanisme organisasi, Selasa, 7 Januari 2025.

Penandatanganan pernyataan sikap ini dilakukan oleh para Ketua Umum dari Komisariat Pertanian UNILA, KIP UNILA, Hukum UNILA, Dakwah UIN RIL, Syariah UIN RIL, Tarbiyah UIN RIL, FEBI UIN RIL, Baradatu, dan Ushuluddin UIN RIL. Ahmad Rizki Rinanda, Ketua Umum HMI Komisariat Ushuluddin UIN RIL, mewakili 8 komisariat lainnya dalam menyampaikan pernyataan bersama di hadapan media.

Baca Juga :  Tohir Bahnan Terpilih Sebagai Formatur HMI Cabang Bandar Lampung

Latar Belakang Konferensi

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

Konferensi HMI Cabang Bandar Lampung Ke-XLIII sempat diwarnai dinamika. Sidang yang dimulai pada 29 Desember 2024 sempat diputuskan pending hingga 5 Januari 2025. Namun, hingga batas waktu tersebut, sidang tidak dilanjutkan karena salah satu pimpinan sidang tidak dapat dihubungi.

Akhirnya, pada 7 Januari 2025 pukul 02.30 WIB, sidang dilanjutkan oleh dua dari tiga pimpinan sidang, yakni Pimpinan Sidang II dan Pimpinan Sidang III, setelah mendapat kesepakatan forum. Dengan quorum 9 dari 14 komisariat penuh, sidang berjalan sesuai prosedur dan menghasilkan keputusan final.

Pernyataan sikap ini menegaskan dukungan para pimpinan komisariat terhadap hasil konferensi yang dianggap telah dilaksanakan dengan transparansi dan keabsahan. Para pimpinan komisariat berkomitmen menjaga persatuan, reputasi, dan keberlangsungan HMI Cabang Bandar Lampung sebagai organisasi yang solid dan relevan.

Baca Juga :  Breaking News, Satu Unit Mobil Terbakar di KM 175 Jalan Tol Trans Sumatera Lampung

“Kami ingin memastikan HMI tetap menjadi organisasi yang kokoh, dengan keputusan yang mencerminkan semangat demokrasi dan kebersamaan,” ujar Ahmad Rizki Rinanda, mewakili komisariat lainnya.

Dengan adanya pernyataan sikap ini, diharapkan potensi perpecahan dapat diminimalisir, dan roda organisasi HMI Cabang Bandar Lampung dapat berjalan dengan baik sesuai visi dan misi yang diemban.

Poin-Poin Pernyataan Sikap

Baca Juga :  Sah, Berikut Tiga Nama Anggota Bawaslu Mesuji Yang Telah Dilantik

Dalam pernyataan sikapnya, para pimpinan komisariat menyatakan:
1. Keabsahan Forum: Sidang lanjutan pada 7 Januari 2025 pukul 02.30-03.30 WIB dinyatakan sah karena memenuhi quorum (50%+1) keanggotaan komisariat penuh HMI Cabang Bandar Lampung.
2. Penetapan Formateur: Menyetujui dan menyepakati surat ketetapan Konferensi Cabang Ke-XLIII Nomor 006/TAP/KONFERCAB/12/1446, yang mengesahkan Tohir Bahnan sebagai Formateur Ketua Umum HMI Cabang Bandar Lampung periode 2025-2026.
3. Penetapan Mide Formateur: Menyetujui surat ketetapan Konferensi Cabang Ke-XLIII Nomor 008/TAP/KONFERCAB/12/1446, yang menetapkan Alfarizi Wijaya sebagai Mide Formateur I dan Ferdinand Fahrul Adha sebagai Mide Formateur II HMI Cabang Bandar Lampung periode 2025-2026.

Berita Terkait

KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto
Gelorakan Semangat Pahlawan, RRI Kembali Helat Kita Indonesia
Panji Bangsa Lampung Gelar Pendidikan Instruktur untuk Perkuat Kaderisasi 
Wabup Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Madya dan Wira
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
DPRD Lampung : Perusahaan Wajib Patuhi Pergub Tata Kelola dan Hilirisasi Ubi Kayu
Polres Mesuji Gelar Sertijab Dua Kasat dan Tiga Kapolsek
Polres Mesuji Jaga Keamanan Lingkungan Gencarkan Patroli Siskamling

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 23:03 WIB

KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto

Senin, 10 November 2025 - 10:06 WIB

Gelorakan Semangat Pahlawan, RRI Kembali Helat Kita Indonesia

Minggu, 9 November 2025 - 10:45 WIB

Panji Bangsa Lampung Gelar Pendidikan Instruktur untuk Perkuat Kaderisasi 

Jumat, 7 November 2025 - 22:20 WIB

Wabup Tubaba Buka Pelatihan Siaga Bencana Sekolah PMR Madya dan Wira

Jumat, 7 November 2025 - 15:14 WIB

Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol

Berita Terbaru

Hukum

PWI dan Kejari Tanggamus Bersinergi Edukasi Masyarakat

Jumat, 14 Nov 2025 - 19:10 WIB

DPRD Provinsi

Suara Warga dan Irama Gamelan, Jejak Reses Elly Wahyuni di Way Ratai

Jumat, 14 Nov 2025 - 10:41 WIB