Dishub Tubaba Ajukan Pengadaan Kendaraan Roda 2 dan 4 Tahun 2025

Senin, 13 Januari 2025 - 13:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TULANGBAWANG BARAT,(dinamik.id)- Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), Provinsi Lampung, mengajukan pengadaan kendaraan roda dua dan roda empat untuk mendukung kegiatan operasional dinas di tahun 2025.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dishub Tubaba, Ahmad Zulkifli, saat ditemui di ruang kerjanya pada Senin (13/1).

Dalam keterangannya, Zulkifli menjelaskan bahwa pengadaan kendaraan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan tugas Dishub di lapangan.

“Selain untuk mendukung kegiatan rutin Dinas Perhubungan, pengadaan kendaraan ini juga bertujuan untuk menunjang operasional kami dalam melayani masyarakat dengan lebih optimal,” ungkapnya.

Adapun kendaraan yang diajukan dalam pengadaan tersebut meliputi satu unit mobil pickup dan satu unit kendaraan roda dua. Mobil pickup direncanakan akan digunakan untuk mendukung kegiatan transportasi peralatan. Sementara kendaraan roda dua akan digunakan oleh petugas untuk melakukan pengawasan dan monitoring di lapangan.

Baca Juga :  Pesona Wisata Tubaba Membuat Tahun Baru 2024 Berkilau

“Kami berharap pengadaan ini dapat segera terealisasi agar tugas-tugas Dishub Tubaba dapat berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif bagi pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

Pengadaan kendaraan ini diharapkan dapat memperkuat kinerja Dishub Tubaba, terutama dalam menghadapi tantangan operasional di wilayah Kabupaten Tulangbawang Barat yang terus berkembang.

Baca Juga :  Asyik Nyanyi Bikin Wabup Lamteng Lupa Prokes

Dishub juga berkomitmen untuk memaksimalkan penggunaan kendaraan tersebut demi kepentingan masyarakat luas.

“Dishub Tubaba optimis bahwa usulan ini akan mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait, sehingga kebutuhan operasional dinas dapat terpenuhi dengan baik,”imbuhnya. (Rsd)

Berita Terkait

Nuwo NasDem Lampung Tengah Diresmikan, Targetkan Peningkatan Kursi di 2029
Konferensi Pers, Polres Mesuji Ungkap Tiga Kasus
Munir Abdul Haris Ajak Masyarakat Sendang Agung Amalkan Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari
Rahmat Mirzani Djausal Bacakan Pancasila di HUT ke-17 Gerindra, Kebanggaan untuk Lampung
Eka Febriani Wakili Sumatera di Sekolah Jagat, Usung Gerakan Rumah Ibadah Hijau
Hadiri Pertemuan Hambalang, Mirza : Saatnya Bekerja Lebih Efektif dan Efisien
Frans Sinurat Harumkan Polda Lampung di Tour of Kemala 2025: Juara 2 Criterium Men Youth!
Wakil Ketua DPRD Lampung, Kostiana Dukung Program Cek Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 11:23 WIB

Nuwo NasDem Lampung Tengah Diresmikan, Targetkan Peningkatan Kursi di 2029

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:37 WIB

Konferensi Pers, Polres Mesuji Ungkap Tiga Kasus

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:33 WIB

Munir Abdul Haris Ajak Masyarakat Sendang Agung Amalkan Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:31 WIB

Rahmat Mirzani Djausal Bacakan Pancasila di HUT ke-17 Gerindra, Kebanggaan untuk Lampung

Sabtu, 15 Februari 2025 - 13:27 WIB

Eka Febriani Wakili Sumatera di Sekolah Jagat, Usung Gerakan Rumah Ibadah Hijau

Berita Terbaru