Lampung Utara (dinamik.id)-Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Lampung Hanan A Rozaq melantik Rian Rivaldi menjadi ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Lampung Utara (Lampura) periode 2026-2031 di Pusiban Agung Pemkab Lampung Utara, Selasa (28/1/2026).
Dalam menjalankan roda organisasi lima tahun ke depan, tokoh pemuda Lampura itu akan didampingi Sekretaris M Reza Sanjaya, Bendahara Muhammad Fadhil beserta jajaran pengurus lainnya.
“Alhamdulillah usai pemilihan, ketua DPD I Partai Golkar Lampung Bapak Hanan A Rozaq langsung melantik kami pengurus AMPG Lampung Utara kemarin,” kata Rian Rivaldi diwawancarai, Rabu (28/1).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Rian menegaskan program prioritasnya selama lima tahun ke depan bersama-sama pengurus AMPG akan merekrut pemuda di Lampung Utara untuk bergabung dengan Partai Golkar. Tujuannya satu, agar Partai Golkar dapat memenangkan Pemilu 2029, khususnya di Lampung Utara.
“Kita akan merekrut pemuda Lampung Utara sebanyak-banyaknya dalam rangka memenangkan Pemilu 2029,” tegas pengusaha muda itu.
Terkait program untuk menarik simpati dan empati kalangan muda, Rian mengatakan akan merumuskannya bersama sekretaris, bendahara, dan pengurus lainnya.
“Kami akan rumuskan. Tapi pada prinsipnya program akan mengarah pada kegiatan positif yang disenangi oleh pemuda di Lampung Utara seperti pelatihan konten digital, pelatihan wirausaha, dan diskusi pentingnya politik bagi pemuda di Lampung Utara khususnya,” jelas keponakan politisi nasional dan Sekretaris Golkar Lampung H Aprozi Alam itu.
Dengan begitu, Rian optimistis Golkar akan meraih suara terbanyak dari kalangan pemuda dan menjadi pemenang Pemilu 2029 secara nasional dan Lampung Utara khususnya. “Kita optimis Golkar akan menang pada Pemilu 2029 khususnya di Lampung Utara,” tegas dia. (Eka)

Penulis : Eka Setiawan
Editor : Eka Setiawan










