Pengurus PMI Provinsi Lampung lakukan persiapan kegiatan Vaksinasi bersama PMI Pusat

Selasa, 21 September 2021 - 09:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung—(dinaimik.id) Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI)  Lampung mengikuti kegiatan zoom meeting bersama PMI Pusat, bertempat di Markas PMI Provinsi Lampung Jl. Hasanuddin Bandar Lampung, Senin (20/09/2021).

 
Zoom meeting diselenggarakan  sebagai tindak lanjut rencana vaksinasi Covid-19 yang direncanakan akan  diadakan di beberapa titik di Provinsi Lampung yang akan dilaksanakan mulai  hari ini 20 September 2021.

Dalam kegiatan vaksinasi tersebut, direncanakan PMI Lampung mendapat alokasi 50.000 dosis  vaksin untuk 25.000 orang sasaran.

Sementara alokasi vaksin dibagi masing – masing untuk 3.000 peserta pada setiap Kabupaten yang siap dan untuk 7.000 peserta di  PMI Provinsi. 

Saat ini ada 6 PMI Kabupaten yang telah  menyatakan kesiapan untuk  melaksanakan vaksinasi, yaitu Kabupaten Tanggamus, Kabupaten Pringsewu, Kabupaten  Lampung Barat,  Kabupaten Lampung Timur, Kabupaten Tulang Bawang dan Kabupaten  Tulang Bawang Barat, sedangkan  Kabupaten/Kota lainnya  masih akan berkoordinasi.

Baca Juga :  PWI dan BPS Sepakat Kawal Data Statistik Mesuji

Pada beberapa kesempatan, Ketua PMI Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal selalu mengingatkan kepada seluruh jajaran pengurus PMI Provinsi Lampung untuk bergerak bersama membangun sinergi untuk pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Termasuk pada pelaksanaan kegiatan vaksinasi yang akan  dilakukan oleh PMI Provinsi Lampung.

Sebagaimana disampaikan saat hadir pada acara peringatan HUT PMI tahun 2021 beberapa waktu lalu yang  mengusung tema “Bergerak Bersama, Untuk Sesama”, Riana Sari berharap,  pengurus  PMI harus bergerak bersama dalam jalinan koordinasi dengan setiap pemangku kepentingan serta mempererat dan memperluas jejaring kemitraan guna mempermudah dan mempercepat pelayanan kemanusiaan. 

Baca Juga :  PWGP Ansor Lampung Instruksikan Kadernya Gelar Istigasah Bersama untuk Bangsa

“Saya mengajak semua pihak agar kita dapat bersinergi bersama untuk menunaikan tugas kemanusiaan,” ajak Riana Sari.

Berita Terkait

Perjamuan Prosa : Diseminasi Karya Novela Berbasis Sejarah dan Budaya Lampung
Polda Lampung Gandeng Infokyai dalam Meningkatkan Literasi Digital di Kalangan Masyarakat dan Bhabinkamtibmas
Pendampingan Ditjenpas, LPKA Kelas II Bandar Lampung Bertekad Hadirkan Pendidikan Berkualitas bagi Anak Binaan
“TUMBAL DARAH”: Teror Baru dalam Sinema Horor Indonesia yang Menguji Batas Kemanusiaan
Lantik 51 Pejabat Baru Pemkot Bandar Lampung, Eva Dwiana Pesan Jaga Amanah dan Bekerja Maksimal
PC PMII Bandar Lampung Laporkan Trans7 ke KPID Lampung soal Tayangan Merendahkan Ulama
Dianggap Sebar Ujaran Kebencian, LBH Ansor Laporkan Trans7 ke Polisi
Ratusan Warga Way Kanan Sambangi Kantor ATR/BPN, Tuntut Pengembalian Tanah Ulayat

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 11:47 WIB

Perjamuan Prosa : Diseminasi Karya Novela Berbasis Sejarah dan Budaya Lampung

Senin, 27 Oktober 2025 - 11:24 WIB

Polda Lampung Gandeng Infokyai dalam Meningkatkan Literasi Digital di Kalangan Masyarakat dan Bhabinkamtibmas

Minggu, 26 Oktober 2025 - 11:55 WIB

Pendampingan Ditjenpas, LPKA Kelas II Bandar Lampung Bertekad Hadirkan Pendidikan Berkualitas bagi Anak Binaan

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 20:40 WIB

“TUMBAL DARAH”: Teror Baru dalam Sinema Horor Indonesia yang Menguji Batas Kemanusiaan

Jumat, 17 Oktober 2025 - 18:22 WIB

Lantik 51 Pejabat Baru Pemkot Bandar Lampung, Eva Dwiana Pesan Jaga Amanah dan Bekerja Maksimal

Berita Terbaru