Jelang Pelantikan, Ini Persiapan Rektor Unila Terpilih Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M.

Rabu, 11 Januari 2023 - 18:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (dinamik.id) – Jelang Pelantikan sebagai Rektor Universitas Lampung (Unila) periode 2023-2027, Rektor terpilih Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M. tengah mempersiapkan diri dengan menjaga kesehatan

Prof. Lusi sapaan akrabnya mengaku tidak banyak hal yang dipersiapkan jelang pelantikannya mendatang. Ia hanya mempersiapkan badan agar tetap bugar serta menentukan siapa yang akan ikut mendampingi pelantikannya di Jakarta

“Hanya mempersiapkan diri saja, menjaga kesehatan. Kemudian siapa saja yang akan diundang diajak ke Jakarta,” katanya saat di temui di ruang kerjanya, Rabu (11/1/2023)

Demi menjaga kebugaran di sela kesibukkannya Prof. Lusi meluangkan waktunya untuk berolahraga. Joging merupakan hobi Prof. Lusi sejak dulu. Ia sering berolah raga di lapangan sepak bola belakang GSG Unila

“Hobi saya joging. Saya sering joging di lapangan belakang GSG,” ungkapnya

Selain itu, terkait jadwal pelantikannya, Prof. Lusi mengatakan masih menunggu informasi dari pusat

“Sekarang menunggu berita dari Jakarta kepada kami, tanggalnya belum pasti, informasi dari pak menteri,” tuturnya.

Baca Juga :  Universitas Lampung Adakan Kegiatan Penghijauan RTH untuk Meningkatkan Rangking UI Green Matric dan Tujuan SDGs

Setelah resmi dilantik, Prof. Lusi segera merealisasikan program kerja 100 hari. Dalam program kerja tersebut Prof. Lusi akan menggabungkannya dengan program kerja milik kandidat calon rektor lainnya

“Kita lagi nyusun 100 hari kerja. Setelah pelantikan kan ada delapan kandidat, itu sudah memiliki visi misi yang bagus-bagus. Nah itu kita mau izin mereka mau kita minta mau saya akomodir yang sesuai dengan visi dan misi program kerja saya,” terangnya

Baca Juga :  Bersama Ardjuno Andika dan Kiki The Potters Getarkan Lapangan Merdeka Kota Gajah

Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, DEA, IPM
Prof. Lusi menambahkan program kerja yang digagas mantan kandidat calon rektor tersebut akan ia sesuaikan dengan program kerja miliknya, sehingga dapat bersinergi untuk kemajuan Unila di masa depan

“Program yang belum ada di Be Strong nanti kita tambahkan. Mereka sudah menyusun luar biasa bagusnya. Jadi, gagasan mereka tidak disia-siakan begitu saja, sehingga bisa diakomodir,” tandasnya. (Red)

Berita Terkait

Sinergi Muslimat NU Jati Agung: Pengajian Triwulan Sarat Spiritualitas dan Kebersamaan
1000 Kader Ramaikan Puncak Harlah ke-75 Fatayat NU di Pesawaran
Rayakan Waisak 2569 BE, Umat Buddha Lampung Tanam Pohon dan Apotek Hidup Lewat Gerakan Eco Theologi
Jflowers 2025 Panas! Bara DC Ungguli Dani F.POOL dalam Laga Penentuan
Konflik Internal Universitas Malahayati Memuncak, Mahasiswa Gelar Aksi Damai
Diduga Kirim Preman ke Unmal, Rusli Bintang Dianggap Tak Berani Hadapi Istri Sah
PWNU Lampung Ajak Umat Tingkatkan Kualitas Hidup Pasca-Ramadan
Peringati Nuzulul Qur’an, Fatayat NU Lampung Kolaborasi 5 Organisasi Beri Santunan ke Panti Asuhan

Berita Terkait

Senin, 16 Juni 2025 - 12:04 WIB

Sinergi Muslimat NU Jati Agung: Pengajian Triwulan Sarat Spiritualitas dan Kebersamaan

Jumat, 16 Mei 2025 - 19:39 WIB

1000 Kader Ramaikan Puncak Harlah ke-75 Fatayat NU di Pesawaran

Minggu, 20 April 2025 - 19:31 WIB

Rayakan Waisak 2569 BE, Umat Buddha Lampung Tanam Pohon dan Apotek Hidup Lewat Gerakan Eco Theologi

Jumat, 18 April 2025 - 02:26 WIB

Jflowers 2025 Panas! Bara DC Ungguli Dani F.POOL dalam Laga Penentuan

Senin, 7 April 2025 - 19:00 WIB

Konflik Internal Universitas Malahayati Memuncak, Mahasiswa Gelar Aksi Damai

Berita Terbaru

Provinsi

Fraksi PKS Kritisi Dua Raperda Strategis Pemprov Lampung

Selasa, 1 Jul 2025 - 19:09 WIB