Pemkot Bandarlampung Berangkatkan 710 Orang Ibadah Umroh

Rabu, 22 November 2023 - 13:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (dinamik.id) – Pemerintah Kota Bandarlampung memberangkatkan sebanyak 710 orang untuk melaksanakan ibadah Umroh ke Tanah Suci Arab Saudi pada akhir bulan November.

“Keberangkatan Umroh kali ini bagi masyarakat yang seharusnya berangkat di tahun 2020 dan 2021 namun tertunda karena COVID-19 dan akan diberangkatkan akhir tahun ini,” kata Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, di Bandarlampung, senin.

Dia pun menegaskan bahwa seluruh jamaah yang akan berangkat umroh ini adalah warga Bandarlampung yang terdata sebagai orang tidak mampu seperti, pedagang asongan, tuna netra, pedagang di pasar dan lainnya.

“Kami minta doanya semoga ketika berangkat diberikan kelancaran hingga ke Tanah Suci,” kata dia.

Dia pun mengatakan bahwa secara keseluruhan dari 2022 hingga ke 2023 orang tak mampu yang telah diberangkatkan umroh oleh Pemkot Bandarlampung sebanyak 1.000 lebih.

Baca Juga :  Pemkot Bandar Lampung Siapkan Solusi Jangka Panjang untuk Atasi Banjir, Gandeng Pesawaran dan Lampung Selatan

“Jadi ada sekitar 1.000 lebih orang yang sudah kami berangkatkan dari 2022 dan 2023,” kata dia.

Kabag Kesra kota Bandarlampung Joni Asman mengatakan, bahwa calon jamaah umroh yang mengikuti terdapat sebanyak 710 orang dan dari jumlah tersebut terbagi menjadi tiga kelompok terbang (kloter).

Baca Juga :  KPU Tetapkan Nomor Urut Untuk Cawalkot Bandar Lampung

“Kloter pertama akan mulai diberangkatkan tanggal 26 November. Warga yang berangkat mulai dari manula atau yang masih single. Tergantung mereka pada momen apa diberikan umroh,” katanya.

Joni mengatakan bahwa anggaran untuk umrah untuk warga Bandarlampung tersebut telah dilelang pada Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) kota Bandarlampung.

“Tentu semua sudah melalui proses lelang di LPSE,” kata dia. (Pin)

Berita Terkait

Nuwo NasDem Lampung Tengah Diresmikan, Targetkan Peningkatan Kursi di 2029
Konferensi Pers, Polres Mesuji Ungkap Tiga Kasus
Munir Abdul Haris Ajak Masyarakat Sendang Agung Amalkan Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari
Rahmat Mirzani Djausal Bacakan Pancasila di HUT ke-17 Gerindra, Kebanggaan untuk Lampung
Eka Febriani Wakili Sumatera di Sekolah Jagat, Usung Gerakan Rumah Ibadah Hijau
Kostiana Ajak Warga Wayhalim Terapkan Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari
Koalisi Masyarakat Sipil Kutuk Tindak Brutal Aparat dalam Penggusuran Warga Sabah Balau
Jembatan Siger Milenial, Akses Baru untuk Wisata dan Ibadah di Bandar Lampung
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 11:23 WIB

Nuwo NasDem Lampung Tengah Diresmikan, Targetkan Peningkatan Kursi di 2029

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:37 WIB

Konferensi Pers, Polres Mesuji Ungkap Tiga Kasus

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:33 WIB

Munir Abdul Haris Ajak Masyarakat Sendang Agung Amalkan Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:31 WIB

Rahmat Mirzani Djausal Bacakan Pancasila di HUT ke-17 Gerindra, Kebanggaan untuk Lampung

Sabtu, 15 Februari 2025 - 13:27 WIB

Eka Febriani Wakili Sumatera di Sekolah Jagat, Usung Gerakan Rumah Ibadah Hijau

Berita Terbaru