Ela Siti Nuryamah Cari Sosok Wakil Sokong Kemenangan di Pilbup Lamtim

Rabu, 7 Agustus 2024 - 16:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung, (dinamik.id) — Bakal calon bupati Lampung Timur Ela Siti Nuryamah menyatakan bahwa dirinya sedang dalam proses penjajakan mencari sosok wakil untuk Pilbup Lampung Timur, 27 November 2024.

Ela menjelaskan bahwa sejumlah partai politik telah menawarkan calon pendamping, Namun belum mencapai kesepakatan final, termasuk Golkar. Ia juga mengklaim bahwa rekomendasi dari partai Golkar untuk dirinya akan segera diterbitkan.

“Kalau wakil ya terus kita jajaki siapa yang pas nanti kita bicarakan. Ada pengajuan wakil dari luar seperti Golkar, PDI Perjuangan, NasDem kita tampung semuanya mana yang lebih pas dan cocok kita putuskan bersama. Golkar belum rekomendasi tapi dalam waktu dekat, itu juga tetap datang dari aspirasi dari bawah,” jelasnya, Rabu 7 Agustus 2024.

Ela juga mengungkapkan optimisme untuk memenangkan Pilkada Lampung Timur 2024.

“Ya kita harus tetap optimis, dan harus terus berjuang secara total,” ujar Mbak Ela, sapaan akrab Ela Siti Nuryamah.

Baca Juga :  Mukti Shoheh Diamanahkan Menangkan Partai Hanura Lampung

Selain itu, Mbak Ela menjelaskan bahwa ia ingin membangun Kabupaten Lampung Timur menjadi lebih baik, terutama dalam hal pendapatan per kapita dan isu infrastruktur.

“Tagline kita Lampung Timur makmur, jangan lagi ketinggalan pada peringkat kelima secara pendapatan perkapita se-Lampung, kita harus angkat semuanya termasuk fasilitas maupun kesehatanya,” tutupnya.

Saat ini, Mbak Ela telah mengantongi rekomendasi dari dua partai, yaitu PKB dan Gerindra, serta PKS yang masih dalam proses. PKB merupakan partai pemenang dalam pileg 2024 lalu dengan perolehan 12 kursi DPRD, sementara Gerindra memperoleh 8 kursi.

Baca Juga :  Ketua DPRD Lampung Hadiri Grand Final Bintang Andalas 2023

Berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 8 tentang Pencalonan, syarat pencalonan bupati adalah 20 persen kursi parlemen atau 25 persen suara sah partai politik. Dengan jumlah kursi tersebut, Mbak Ela dipastikan berlayar dalam kontestasi pemilihan bupati Lampung Timur. (Amd)

Berita Terkait

Syukron Muchtar: Isra Mi’raj Ajarkan Nilai Kejujuran, Amanah, dan Keteguhan
DPRD Lampung Dukung Transformasi Taksi Listrik, Tekankan Regulasi Jelas dan Berkelanjutan
DPRD Lampung Soroti Klaim Lonjakan 2,4 Juta Wisatawan, Okupansi Hotel dan Pajak Stagnan
Ketua DPRD Provinsi Lampung Hadiri Rapat Koordinasi Strategis Bank Lampung
DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru, Syukron Dorong Naik Jadi Perda
Founder Antasari 150C: Pilkada Lewat DPRD, Rakyat Boikot Partai
Produksi Padi Meningkat, DPRD Lampung Dorong Kebijakan Perlindungan Harga
PDI Perjuangan Lampung Selatan Dirikan Posko Nataru 2026 di Jalur Trans Sumatera

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 01:18 WIB

Syukron Muchtar: Isra Mi’raj Ajarkan Nilai Kejujuran, Amanah, dan Keteguhan

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:56 WIB

DPRD Lampung Dukung Transformasi Taksi Listrik, Tekankan Regulasi Jelas dan Berkelanjutan

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:52 WIB

DPRD Lampung Soroti Klaim Lonjakan 2,4 Juta Wisatawan, Okupansi Hotel dan Pajak Stagnan

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:21 WIB

Ketua DPRD Provinsi Lampung Hadiri Rapat Koordinasi Strategis Bank Lampung

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:18 WIB

DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru, Syukron Dorong Naik Jadi Perda

Berita Terbaru

Bandar Lampung

KOMPASS–IKMAPAL Bentuk Panitia Kajian Lingkungan Hidup dan SDM Papua

Jumat, 16 Jan 2026 - 21:21 WIB

Tulangbawang Barat

Papa Rock n Roll Bakal Gemparkan Tubaba, Tunggu Tanggal Mainnya!

Jumat, 16 Jan 2026 - 14:21 WIB