PWI – IKWI dan Polda Lampung Bagikan 200 Nasi Kotak

Jumat, 21 Januari 2022 - 10:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ketua PWI Lampung, Wira Hadikusumah saat program PWI Peduli

ketua PWI Lampung, Wira Hadikusumah saat program PWI Peduli

Bandarlampung—(dinamik.id) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung bersama Polda Lampung membagikan 200 nasi kotak di seputaran Kantor PWI Lampung, Jumat (21/1/2022).

Kegiatan ini adalah program “PWI Peduli” yang merupakan agenda rutin dalam rangka membantu masyarakat yang membutuhkan.

Ketua PWI Lampung, Wirahadikusumah, mengatakan kegiatan PWI Peduli adalah salah satu program yang mengumpulkan donasi kemudian disalurkan kepada masyarakat.

ADVERTISEMENT

addgoogle

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami siap menerima donasi baik dari pengurus PWI Lampung sendiri maupun dari pihak pemerintah maupun swasta,” kata Wira – sapaan akrabnya.

Baca Juga :  E-Sport Lampung Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga Terdampak Pandemi

Kedepannya, lanjut Wira, PWI Peduli bukan hanya membagikan nasi kotak, tetapi berbagai kebutuhan masyarakat seperti sembako, kebutuhan Protokol Kesehatan seperti Hand Sanitizer, masker dan lainnya.

Ia berharap, melalui PWI Peduli dapat sedikit meringankan beban masyarakat khususnya di Lampung.

“Jika ingin ada yang berkolarasi, kami siap menampung dan akan membagikan bersama pengurus PWI dan IKWI Lampung,” tandasnya.

Baca Juga :  Menag Nasaruddin Umar Resmikan Masjid Raya Al-Bakrie di Bandar Lampung

Ketua PWI Peduli, Zaini Tubara, mengatakan kegiatan ini merupakan agenda sejak Tahun 2018. Namun, akibat pandemi sehingga kegiatan sempat tertunda.

“Di awal pandemi kita juga sudah berbagi seperti masker, Hand sanitizer,” kata dia.

Ia berharap, PWI Peduli semakin rutin dalam menggalakan kegiatan sosial seperti ini.

Sementara, perwakilan Polda Lampung, Iptu Heni Gustiana, mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan berbagi kepada kaum duafa.

Baca Juga :  Ansor Lampung Dukung dan Siap Jadi Tuan Rumah Muktamar NU 2021

“Kita menyiapkan 100 sampai 200 nasi kotak dan selalu berbeda-beda wilayah pembagiannya,” ujar Iptu Heni.

Ia berharap, kedepan dapat berkolaborasi kembali dengan PWI Lampung dalam kegiatan sosial seperti ini.

Ketua Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Lampung, Yenni Puspasari, mengatakan akan mendukung program PWI Peduli.

“Semoga kegiatan ini meringankan saudara-saudara kita dan kedepan lebih baik lagi,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Badan Anggaran DPRD Bandar Lampung Bahas Raperda Perubahan APBD 2025
KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto
Wiyadi Tekankan Pencegahan Bullying sebagai Wujud Pengamalan Nilai Pancasila
Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol
DPRD Lampung : Perusahaan Wajib Patuhi Pergub Tata Kelola dan Hilirisasi Ubi Kayu
Polres Mesuji Gelar Sertijab Dua Kasat dan Tiga Kapolsek
Polres Mesuji Jaga Keamanan Lingkungan Gencarkan Patroli Siskamling
Perjamuan Prosa : Diseminasi Karya Novela Berbasis Sejarah dan Budaya Lampung

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 15:36 WIB

Badan Anggaran DPRD Bandar Lampung Bahas Raperda Perubahan APBD 2025

Kamis, 13 November 2025 - 23:03 WIB

KNPI Lampung Dukung Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Soeharto

Senin, 10 November 2025 - 09:28 WIB

Wiyadi Tekankan Pencegahan Bullying sebagai Wujud Pengamalan Nilai Pancasila

Jumat, 7 November 2025 - 15:14 WIB

Kolaborasi BTB dan IJP Lampung, Edukasi Publik Soal Penyesuaian Tarif Tol

Jumat, 7 November 2025 - 06:54 WIB

DPRD Lampung : Perusahaan Wajib Patuhi Pergub Tata Kelola dan Hilirisasi Ubi Kayu

Berita Terbaru

Edukasi

Ini Tokoh KSB Fokal IMM Lampung Terpilih

Kamis, 27 Nov 2025 - 20:40 WIB

DPRD Provinsi

Pansus Apresiasi Komitmen Pabrik Tapioka Patuhi Pergub Singkong

Kamis, 27 Nov 2025 - 20:28 WIB