Sekretariat DPRD Lampung Raih Penghargaan Terbaik I Pengelolaan JDIH Nasional

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta (dinamik.id) – Sekretariat DPRD Provinsi Lampung kembali meraih penghargaan Terbaik I tingkat Nasional dalam pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) dalam ajang JDIH Award di Aston Kartika Grogol Hotel and Conference Center, Jakarta Barat, Kamis (22/8/2024).

Penghargaan tersebut merupakan yang kelima kalinya dan terbaik I empat kali berturut JDIH Award yang diraih Sekretariat DPRD Provinsi Lampung selama gelaran JDIH Award.

Pada ajang JDIH Award 2024 kali ini, Sekretariat DPRD Lampung unggul atas Jawa Tengah yang meraih Terbaik II dan DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang meraih penghargaan Terbaik III.

Penghargaan tersebut diterima langsung Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay didampingi Sekretaris DPRD Lampung, Tina Malinda dan jajaran Bagian Perundang-undangan DPRD Lampung.

Sekretaris DPRD Lampung Tina Malinda mengatakan penghargaan Terbaik I JDIH Award 2024 itu merupakan hasil kerja dan dukungan dari seluruh jajaran di DPRD Lampung.

Baca Juga :  Bapemperda DPRD Lampung Target 9 Raperda Rampung November

Tanpa adanya dukungan dari unsur pimpinan dan seluruh jajaran Sekretariat DPRD Lampung tidak mungkin prestasi tersebut dapat diraih untuk ke lima kalinya.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja seluruh jajaran di DPRD Lampung. Pada kesempatan ini saya juga mengucapkan terima kasih kepada ketua serta seluruh unsur pimpinan DPRD Lampung karena sudah memberikan kami kesempatan sehingga berhasil meraih penghargaan ini untuk kelima kalinya,” ujar Tina.

Baca Juga :  Anggota Fraksi NasDem Siti Rahma Panen Semangka Bareng Petani

Selain itu, Tina juga berpesan kepada seluruh jajaran untuk menjadikan penghargaan JDIH Award 2024 sebagai motivasi untuk meningkatkan inovasi dan kinerja di Sekretariat DPRD Lampung.

“Kita berharap penghargaan ini tentunya bisa menjadi motivasi untuk kita semua dalam meningkatkan kinerja di Sekretariat DPRD Lampung,” harapnya. (Naz)

Berita Terkait

Syukron Muchtar: Pengangkatan Petugas MBG Penting, Tapi Guru Honorer Lebih Mendesak
Ketua DPRD Lampung Dukung Pagar Permanen Cegah Konflik Gajah di Way Kambas
Ketua DPRD Lampung Dukung TNWK Jadi Model Nasional Pengelolaan Taman Nasional
Andika Wibawa Turun ke Masyarakat, Sosialisasikan Perda Pencegahan Narkoba di Bandar Lampung
Nunik Kembali Pimpin DPW PKB Lampung Periode 2026–2031
Syukron Muchtar Dorong Karang Taruna Jadi Laboratorium Pemimpin Muda Pringsewu
Pencabutan HGU SGC, Yozi Rizal Tekankan Pentingnya Kepastian Hukum dan Transparansi
Syukron Apresiasi Pembangunan Pabrik Rokok di Lamtim, Harap Serap Ribuan Tenaga Kerja Lokal

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 08:31 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung Pagar Permanen Cegah Konflik Gajah di Way Kambas

Minggu, 25 Januari 2026 - 20:27 WIB

Ketua DPRD Lampung Dukung TNWK Jadi Model Nasional Pengelolaan Taman Nasional

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:23 WIB

Andika Wibawa Turun ke Masyarakat, Sosialisasikan Perda Pencegahan Narkoba di Bandar Lampung

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:27 WIB

Nunik Kembali Pimpin DPW PKB Lampung Periode 2026–2031

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:40 WIB

Syukron Muchtar Dorong Karang Taruna Jadi Laboratorium Pemimpin Muda Pringsewu

Berita Terbaru

Ekonomi dan Kreatif

Akademisi Nilai Pencabutan HGU SGC Turunkan Kepercayaan Investor

Selasa, 27 Jan 2026 - 11:35 WIB