13 Hari Menghilang, Wanita Lansia di Lambar Ditemukan Meninggal di Parit Sawah

Kamis, 8 September 2022 - 17:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNG BARAT (dinamik.id) – Seorang wanita lanjut usia (lansia) berinisial K (80) warga Lingkungan Sukamaju II Kelurahan Way Mengaku, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat ditemukan meninggal di aliran parit sawah tidak jauh dari kediamannya, Kamis (8/9/2022).

Sebelumnya, sosok wanita lansia tersebut sempat menghiasi berbagai grub Media sosial Facebook dan dikabarkan menghilang sejak 13 hari lalu.

Kanit Reskrim Polsek Balik Bukit, Andikal Putra membenarkan hal tersebut. Menurutnya laporan orang hilang tersebut sempat di laporkan pihak keluarga di Kepolisan Sektor Balik Bukit beberapa waktu lalu.

“Iya, telah ditemukan mayat yang sekira jam 14.00 wib hari ini oleh salahsatu masyarakat,” ujar Andikal mendampingi Kapolsek Balik Bukit, Iptu Arnis Daely saat di wawancara di kediaman rumah duka.

Baca Juga :  Ansor Minta Kompolnas Dorong Polda Mengungkap Pembunuh Kader Fatayat

Dijelaskan Andikal, terkait dugaan sementara penyebab korban meninggal, pihaknya belum bisa berspekulasi, hal tersebut katanya menjadi wewenang tenaga medis dan inafis. Hanya saja ia menyebut, sang korban sejatinya mengalami kepikunan.

Saat ini terang Andikal, usai di evakuasi sang korban dibawa kerumah duka oleh pihak kepolisian dan pihak keluarga membenarkan sang jenazah adalah pihak keluarga.

Baca Juga :  KPK Geledah Dekanat Fakultas Kedokteran dan Hukum Unila

“Rencana sang korban akan langsung dikebumikan, karena pihak keluarga tidak memberikan izin untuk dilakukan otopsi,” terangnya.

Sebelumnya, pengamatan media ini sekira pukul 15.30 nampak sejumlah aparat aparat TNI dan Polri bersama masyarakat tengah mengevakuasi jenazah dari dasar irigasi persawahan lokasi kejadian.

Selanjutnya, jenazah diangkut menggunakan kantong mayat menggunakan kendaraan roda empat Inafis Polres Lampung Barat. (W1)

Berita Terkait

Kejati Lampung Serius Ungkap Korupsi SPAM Pesawaran, Giliran Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa
Jejak Panjang Brigjen Pol Hengki Haryadi, Perwira Reserse Andal yang Kini Menjadi Wakapolda Riau
Awas, Masuk Rumah dan Pekarangan Tanpa Izin Pidana Satu Tahun!
Kasus Abu Bakar Masuk Tahap Akhir, Pledoi Ungkap Dugaan Cacat Dakwaan
Advokat Persadin Angkatan XXII Diambil Sumpah di Pengadilan Tinggi Banten
Golkar Lambar Gelar Doa Bersama di HUT ke-61
Kapolres Mesuji AKBP M Firdaus Pimpin Jum’at Curhat dan Bagikan Paket Sembako
Kejari Tubaba Mulai Jalankan Program SIKEBUT

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:28 WIB

Kejati Lampung Serius Ungkap Korupsi SPAM Pesawaran, Giliran Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa

Rabu, 24 Desember 2025 - 06:55 WIB

Jejak Panjang Brigjen Pol Hengki Haryadi, Perwira Reserse Andal yang Kini Menjadi Wakapolda Riau

Selasa, 16 Desember 2025 - 15:22 WIB

Awas, Masuk Rumah dan Pekarangan Tanpa Izin Pidana Satu Tahun!

Senin, 15 Desember 2025 - 20:36 WIB

Kasus Abu Bakar Masuk Tahap Akhir, Pledoi Ungkap Dugaan Cacat Dakwaan

Kamis, 11 Desember 2025 - 15:03 WIB

Advokat Persadin Angkatan XXII Diambil Sumpah di Pengadilan Tinggi Banten

Berita Terbaru